Tutwuri.id – Kangkung merupakan salah satu jenis sayuran yang banyak ditemukan di Negara Kita. Sehingga bukan jadi suatu hal yang mengherankan bila penggemarnya juga cukup berlimpah.
Namun tahukah Anda jika ternyata kandungan gizi dalam kangkung cukup banyak dan sangat baik manfaatnya bagi kesehatan?
Kangkung ialah sayuran hijau yang dapat dimasak untuk dijadikan lauk atau pun sebagai lalapan. Tanaman ini berasal dari India, dan memiliki dua jenis atas tempat tumbuhnya, yakni kangkung darat atau Ipomea reptans poir, serta kangkung air atau Ipomea aquatic sp.
Baca Juga: Jangan Anggap Remeh, Inilah Segudang Manfaat Terong Untuk Kesehatan
Keduanya memiliki perbedaan, kangkung darat biasanya mempunyai batang yang tegak dengan daunyang memanjang serta ujung runcing.
Namun untuk kangkung air terdapat batang yang merambat layaknya ubi jalar dan disertai daun yang pendek nan tumpul. Kandungan gizi dalam kangkung tersebut perlu Anda ketahui agar bisa memanfaatkannya dengan baik.
Tumbuhan ini lebih banyak dijumpai tumbuh sendiri. Memang banyak yang telah menanam serta membudidayakan kangkung, tetapi meskipun tidak ditanam dengan sengaja Ia akan dapat tumbuh dengan sendirinya.
Kangkung menyukai area yang lembap serta berair, layaknya daratan kering yang lembap, lumpur dan daratan berair. Biasanya kangkung dimasak dengan cara di-tumis atau direbus untuk lalapan. Kandungan gizi dalam kangkung yang wajib Anda kenali ialah:
- Vitamin A. Dalam kangkung tersaji vitamin A yang mencapai 6.300 IU.
- Zat besi fosfor, hentriakotan, serta sitoserol. Berkat adanya beberapakandungan tersebut, kangkung memiliki potensi sebagai anti racun, sedatif, diuretik serta anti radang.
- Kangkung juga memiliki sifat antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas serta penyebab kanker.
Baca Juga: Gurih! Inilah 6 Manfaat Kacang Mete Jika Dikonsumsi Secara Benar
Selain segelintir kandungan gizi dalam kangkung tersebut, Anda juga harus mengetahui manfaat dari sayuran hijau tersebut di antaranya:
1. Mengatasi Insomnia

Ahli kesehatan dari Filipina, Hermania de Guzman Ladion mengatakan jika kandungan gizi dalam kangkung seperti vitamin A, B C dan kandungan mineral seperti kalsium, zat besi, fosfor, kalsium, karoten, seng dan magnesium dapat memberikan efek tenang terhadap susunan saraf, sehingga dapat berperan untuk mengatasi insomnia. Hal ini dikarenakan saraf merasa santai dan akan nyaman jika tidur.
2. Dapat merawat kesehatan Ginjal
Sifat diuretik pada ginjal dapat melancarkan pengeluaran urin, sehingga akan menjadikan organ ginjal sehat.
3. Dapat mencegah anemia
Zat besi baik untuk pembentukan hemoglobin, oleh sebab itu kangkung baik bagi penderita anemia atau untuk mencegah darah rendah.
Baca Juga: Jarang Dimanfaatkan, Inilah 4 Manfaat Biji Nangka Rebus Bagi Kesehatan
4. Mampu mencegah sembelit
Serat dalam kangkung sangat tinggi, sehingga dapat melancarkan sistem pencernaan dalam tubuh.
Macam kandungan gizi dalam kangkung tersebut dapat dijadikan acuan untuk teratur mengkonsumsi kangkung. Selain memiliki manfaat berlimpah, kangkung juga memiliki rasa yang cukup lezat untuk di konsumsi.