Sastra  

Puisi Perempuan-Perempuan Perkasa – Hartojo Andangdjaja

Puisi Perempuan-Perempuan Perkasa Karya Hartojo Andangdjaja
Puisi Perempuan-Perempuan Perkasa Karya Hartojo Andangdjaja

Tutwuri.id – Puisi Perempuan-Perempuan Perkasa merupakan karya sastra yang ditulis oleh Hartojo Andangdjaja pada tahun 1973.

Lewat karya ini, Hartojo menampilkan keperkasaan kaum wanita yang ditunjukkan lewat sajak yang ditulis.

Karya ini juga menunjukkan kemandirian dan perjuangan para wanita yang berjualan di kereta api kala itu.

Baca Juga: Puisi Buat Saudara Kandung – Karya Hartojo Andangdjaja

Perempuan-Perempuan Perkasa Karya Hartojo Andangdjaja

Perempuan-perempuan yang membawa bakul di pagi buta, dari manakah mereka
Ke setasiun kereta mereka datang dari bukit-bukit desa
sebelum peluit kereta pagi terjaga
sebelum hari bermula dalam pesta kerja

Perempuan-perempuan yang membawa bakul dalam kereta, ke manakah mereka
Di atas roda-roda baja mereka berkendara
Mereka berlomba dengan surya menuju ke gerbang kota
merebut hidup di pasar-pasar kota

Perempuan-perempuan yang membawa bakul di pagi buta, siapakah mereka
Mereka ialah ibu-ibu yang perkasa
akar-akar yang melata dari tanah perbukitan turun ke kota
Mereka: cintakasih yang bergerak menghidupi desa demi desa.

Baca Juga: Puisi Dari Seorang Guru kepada Murid-Muridnya – Hartojo Andangdjaja

Profil Hartojo Andangdjaja

  • Nama Lengkap: Hartojo Andangdjaja
  • Nama Baku: Hartoyo Andangjaya
  • Tempat Lahir: Solo
  • Kelahiran: 4 Juli 1930
  • Wafat: 30 Agustus 1990

Karya:

  • Panja
  • Pantja Raja
  • Kisah
  • Sastra
  • Horison
  • Sajaknya dimuat dalam Manisfestasi (Tintamas tahun 1963)

Hartojo Andangdjaja merupakan seorang sastrawan Indonesia angkatan tahun 1966. Berawal dari seorang penulis lepas, Hartjojo mencetak karya-karya sastra populer baik dalam bentuk fiksi dan kritik sastra.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *