Tutwuri.id – Sejak pertama kali ditemukan fosilnya, bentuk lengan dari Tyranosaurus Rex atau sering disebut T-Rex kerap kali menjadi perdebatan lantaran ukuranya yang tidak proporsional.
Dari data yang ditemukan, ukuran panjang tubuh dari hewan purba ini berkisar antara 11-13 meter dengan panjang tengkorak hingga 1,5 meter dengan total bobot mencapai 8 ton.
Dari ukuran tersebut rata-rata lengan dari T-rex dewasa bahkan tak lebih dari satu meter yang dinilai tak mampu digunakan untuk mencengkram mangsa.
Baca Juga: Supersaurus, Dinosaurus Terpanjang di Dunia dengan Bentang 42 Meter
Seperti dikutip dari jurnal Acta edisi terbaru menyebut bahwa ukuran kecil dari lengan T-Rex merupakan bagian dari adaptasi pada pola berburu yang dilakukan predator ini.
Hal ini seperti yang disebut Kevin Padian selaku profesor emeritus biologi integratif di University of California bahwa T-Rex melakukan perburuan dengan cara berkelompok.
Hal ini juga diperkuat dengan ditemukanya banyak lukisan dan diorama yang menggambarkan pola ini.
Lengan T-Rex Kecil Untuk Berburu
Dari penjelasan yang diberikan oleh Kevin, Ukuran kecil dari lengan T-Rex berfungsi untuk mencegah terjadinya bentrokan saat perburuan dengan kelompoknya.
Lebih lanjut, ia menyebut hal ini penting terlebih jika tengah menyantap hasil buruan dengan kelompok dalam jumlah yang besar.
“Bagaimana jika beberapa Tyrannosaurus dewasa berkumpul di sekitar bangkai? Anda memiliki banyak tengkorak besar, dengan rahang dan gigi yang sangat kuat, merobek dan mengunyah daging dan tulang tepat di sebelah Anda,” kata Padian.
“Bagaimana jika teman Anda di sana berpikir Anda terlalu dekat? Mereka mungkin memperingatkan Anda dengan memutuskan lengan Anda,” lanjutnya.
Meskipun demikian, hipotesis ini agak sukar dibenarkan lantaran hewan ini sudah punah sejak 66 juta tahun yang lalu.
Lengan Kecil T-Rex untuk Berkembang Biak
Selain dipercaya sebagai adaptasi saat melakukan perburuan, beberapa ilmuwan juga meyakini bahwa bentuk lengan kecil ini berfungsi saat predator ini masuk pada musim kawin.
Baca Juga: Kelompok Ilmuwan Temukan Fakta Penyebab Munculnya Dinosaurus Jutaan Tahun Lalu
Lengan kecil yang dimiliki oleh T-Rex berguna untuk memegang lawan jenis saat melakukan hubungan.
Seperti dilansir dari laman Discover Magazine, Padian juga berhipotesis bahwa seleksi alam menuntut kaki depan karnivora mengecil lantaran tidak terlalu berfungsi pada saat melakukan perburuan.
Lebih lanjut, bahkan beberapa ahli juga mengusulkan bahwa lengan yang dimiliki bahkan tidak memiliki fungsi sama sekali.